Karo – detik publik
Polres Tanah Karo saat ini gencar berupaya untuk menjaga kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang Pemilu Tahun 2024.
Terkait hal tersebut, Bhabinkamtibmas Polsek Tigabinanga Aiptu HP. Sibagariang dan Bripka Yusuf O. Bangun, melaksanakan kegiatan dengan memberikan imbauan Pemilu Damai dengan menyambangi elemen masyarakat di Desa Kuala Kec. Tigabinanga, Sabtu(25/11/2023).
Sambil membentangkan spanduk imbauan, Aiptu HP. Sibagariang dan Bripka Yusuf O. Bangun mengimbau kepada masyarakat untuk ikut berpartisipasi menjaga situasi keamanan dan ketertiban minimal disekitar lingkungan tempat tinggal masing masing dalam menghadapi Pemilu 2024.
Kapolres Tanah Karo AKBP Wahyudi Rahman, S.H, S.I.K, M.M, CPHR, CBA, melalui Kapolsek Tigabinanga AKP Idem Sitepu, mengungkapkan, pihaknya dalam melakukan sambang selain untuk menjalin keakraban dan silaturahmi sekaligus menyampaikan pesan kamtibmas juga bertujuan untuk menampung informasi saran dan masukan dari mayarakat terkait kondusifitas Kamtibmas yang diinginkan bersama.
“Imbauan persuasif dari bhabinkamtibmas ini akan terus dilakukan sebagai upaya untuk membangun komunikasi yang baik antara pihak Kepolisian dan Masyarakat, terlebih jelang pemilu 2024, kita pastikan masyarakat tetap menjaga kondusifitas, toleransi, persatuan dan kesatuan”, jelas Kapolsek.
Pada kesempatan itu Bhabinkamtibmas Aiptu HP. Sibagariang dan Bripka Yusuf O. Bangun, juga mengingatkan kepada seluruh masyarakat yang disambangi, tentang pentingnya menjaga kedamaian dan kerukunan selama tahapan Pemilu 2024 yang merupakan momen penting dalam proses demokrasi.
“Kami mengimbau dan mengajak kepada seluruh masyarakat untuk bekerja sama dalam ikut menjaga kedamaian dan kerukunan selama masa kampanye sampai pada saat pemungutan suara nanti,” pesan Aiptu HP. Sibagariang dan Bripka Yusuf O. Bangun.
Aiptu HP. Sibagariang dan Bripka Yusuf O. Bangun juga memberitahukan, apabila ada sesuatu yang dinilai dapat mengganggu situasi Kamtibmas, segera laporkan ke bhabinkamtibmas atau langsung ke Polsek terdekat, sehingga setiap permasalahan dapat cepat terselesaikan ungkapnya.
Hiskia surbakti