Desak Evaluasi Pejabat Koruptor : Warga Gempur Kembali Aksi Di Kantor Gubernur Sumsel

Detik Publik

- Redaksi

Kamis, 9 Januari 2025 - 19:16 WIB

509 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Palembang – Sejumlah warga negara Indonesia yang tergabung dalam Dewan Pimpinan Daerah Gerakan Masyarakat Peduli Dan Perjuangan Rakyat Sumatera Selatan (DPD GEMPUR SUMSEL) menggelar aksi demonstrasi di depan Kantor Gubernur Provinsi Sumatera Selatan, Kamis (09/01/2025).

Gempur mendesak Gubernur mengevaluasi pejabat korup di lingkunganya. Koordinator Lapangan Solahuddin MK menyerukan agar Pj Gubernur segera turun tangan untuk membersihkan lembaga, badan dan dinas di bawah Pemrov Sumsel dari oknum ANS atau pejabat yang dianggap merusak integritas marwah Pemerintahan Provinsi Sumatera Selatan.

“Kami meminta Pj Gubernur bertindak tegas terhadap oknum pejabat/ASN yang menyalahgunakan wewenang dan terindikasi telah merugikan keuangan negara. Ini penting, selain sebagai legacy dan terutama ini adalah demi keadilan agar dapat ditegakkan dengan benar di Sumatera Selatan,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Aksi Massa yang diselenggarakan Gempur Sumsel terkait dengan Indikasi Tindak Pidana Korupsi di Badan Pendapatan Daerah Provinsi Sumatera Selatan dan di DPRD Provinsi Sumatera Selatan terkait Indikasi Tindak Pidana Korupsi di Sekretariat DPRD Provinsi Sumatera Selatan.

“Telah terjadi dugaan penyelewengan Belanja Jasa Tenaga Kebersihan di Bapenda Provinsi Sumatera Selatan dan Perjalanan dinas fiktif serta pengadaan barang dan jasa yang terindikasi mark up dan tidak sesuai RAB pada Sekretariat DPRD Sumatera Selatan TA 2023″, tegas Solahuddin.

Selanjutnya Koordinator Aksi, Hendri Zikwan menyampaikan bahwa aksi massa yang diselenggarakan pihaknya saat ini merupakan aksi Jilid II.

“Aksi Gempur hari ini merupakan aksi Jilid II, sekaligus refleksi awal tahun, agar Pejabat di Provinsi Sumsel dapat mengejawantahkan amanah dari Bapak Presiden Prabowo”, bebernya

Hendri Zikwan dalam orasinya menegaskan bedasarkan statement Bapak Presiden terkait dengan tindak pidana korupsi pada kegiatan Musrenbangnas tanggal 30 Desember 2024, diakhir tahun lalu.

“Seharusnya pihak Pemrov berikut dengan jajarannya harus patuh atas arahan Presiden” tegas Hendri

Dalam aksi tersebut, Gempur merasa kecewa dengan Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan yang tidak mengindahkan aspirasi pihaknya

“Kantor Gubernur ini seperti Taman Kanak Kanak, tempat para pejabat bersendau gurau saja”, kecewa Hendri

Dalam pernyataan aksinya Gempur kembali mendesak Pj Gubernur untuk mengevaluasi seluruh pejabat dan ASNnya yang terindikasi terlibat tindak pidana Korupsi

“Kami akan kawal terus kasus BAPENDA dan Sekretariat DPRD Provinsi Sumatera Selatan ini, jika tidak ada tindak lanjut maka kami akan melakukan aksi kembali”, pungkas Hendri Zikwan. Fc

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Heboh Bawa Kayu Ulin Diduga Ilegal Asal Sandai, Tabrak Penguna Motor Hingga Tumpah
SEMMI Aceh Tolak Keberadaan Rohingya Dan Pemerintah Diminta Serius Dalam Menanganinya
Kapolres Sintang Diminta Serius Tangani Atensi Kapolda Kalbar dan Kapolri Terkait Penertipan Pertambangan Emas Diduga Tanpa Ijin Daerah Sintang
Minyak Tercukupi Dan Tersalurkan Sesuai Regulasi, Masyarakat Pelosok Merasa Terbantu
Ketua DPD Kab. Melawi PW-IWO Indonesia Nyatakan Sikap
Ratusan Warga Pematang Kuing Sambut dan Dukung Kunjungan Zahir Bersama Maya
754 Tenaga Pendidik TK/PAUD Batu Bara Non ASN Akan Peroleh Kartu BPJS Ketenagakerjaan Gratis 
Sapa Warga, Iptu Samuji: Kami Mengajak Menjaga Kamtibmas

Berita Terkait

Kamis, 2 Januari 2025 - 13:46 WIB

Pj. Bupati Pidie Drs. Samsul Azhar Resmikan Tugu Aneuk Mulieng Sebagai Ikon Peradaban Pidie

Selasa, 12 November 2024 - 21:31 WIB

Polres Pidie Dukung Program Asta Cita Presiden dengan Penanaman Jagung

Sabtu, 9 November 2024 - 20:19 WIB

IWO-Indonesia Sorot KIP Pidie, Terkait Pembatasan Wartawan Dalam Peliputan

Minggu, 14 Juli 2024 - 18:43 WIB

Abu Khaidir, Ketua PW-FRN Provinsi Aceh, Ucapkan Terima Kasih Kepada Kapolres Imam Asfali, S.I.K., MH.

Selasa, 2 Juli 2024 - 18:27 WIB

Tuma Ajak Agam & Inong Dukung Anak Muda Sebagai Calon Bupati Pidie

Minggu, 18 Februari 2024 - 17:40 WIB

Pesan Damai Pangdam IM saat Anjangsana dengan Warga Simpang Beutong Pidie

Jumat, 5 Januari 2024 - 05:22 WIB

Terkendala Biaya, Ibu Miskin Asal Pidie Tidak Mampu Bawa Pulang Ke Kampung Halaman

Kamis, 14 Desember 2023 - 08:02 WIB

Pj bupati Pidie, Ikut Meriahkan Perayaan Maulid Nabi Besar Muhammad Saw, Di SD inti Negeri Glumpang minyeuk

Berita Terbaru

PEKANBARU

DPD TOPAN RI Minta Kejati Lidik Dana BOS SMA N 1 Pekanbaru

Jumat, 10 Jan 2025 - 01:35 WIB